PSIKOEDUKASI UNTUK PENINGKATAN LITERASI KESEHATAN MENTAL SISWA KELAS IX MTS MAMBAUL MURUKAN JOMBANG
DOI:
https://doi.org/10.56371/sepakat.v5i2.495Keywords:
CBR, literasi, kesehatan mental, psikoedukasi, remajaAbstract
Masalah kesehatan mental pada remaja saat ini menjadi isu penting yang memerlukan perhatian serius. Berdasarkan hasil skrining SDQ terhadap 56 siswa kelas 9 MTs Mambaul Ulum Murukan Jombang, ditemukan bahwa 50% siswa menunjukkan gejala abnormal yang mengindikasikan adanya gangguan kesehatan mental. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi kesehatan mental melalui intervensi psikoedukasi berbasis Community Based Research (CBR). Kegiatan dilakukan dalam beberapa tahapan, mulai dari identifikasi masalah, perencanaan bersama, pelaksanaan, evaluasi, hingga penyusunan rekomendasi. Psikoedukasi diberikan dalam bentuk presentasi, video, leaflet, poster, serta sesi tanya jawab. Efektivitas program diukur melalui pre-test dan post-test, di mana terjadi peningkatan nilai rata-rata dari 51,2 menjadi 85,3. Hasil ini menunjukkan bahwa psikoedukasi efektif dalam meningkatkan literasi kesehatan mental siswa, serta menjadi langkah awal dalam upaya promotif dan preventif untuk menanggulangi gangguan kesehatan mental remaja.
References
Alqifari, S., Maulidya, A. R., Novitasari, A., & Rosadi, A. S. (2024). Mental health psychoeducation: Effort to increase mental health literacy in adolescence. Developmental and Clinical Psychology, 2(1), 1–12.
Fatimah, M., Lubis, R. A., Pratiwi, A. D., & Fadillah, R. (2024). Psikoedukasi literasi kesehatan mental pada Generasi Z. Jurnal Setia Mengabdi, 8(1), 479–488.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2024). Kesehatan jiwa: Masalah yang sering disepelekan dan dianggap tidak penting. Kementerian Kesehatan RI.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2024). Survei kesehatan Indonesia (SKI). Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI.
National Institutes of Health. (2022). National healthcare quality and disparities report: Child and adolescent mental health. Agency for Healthcare Research and Quality.
Sudirlan, I. F., Muhopilah, P., Suryono, Y., & Solikah, I. (2024). Psikoedukasi literasi kesehatan mental, bullying, dan advokasi siswa SMKN Panyingkiran. Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa (JP MBA), 2(7), 2788–2792.
Survei Kesehatan Indonesia. (2023). Survei kesehatan Indonesia dalam angka. Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Risma Puji Anggraini, Luthfida Husnina, Ade Armada Sutedja, Herin Mawarti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.




